Gaya di Sekitar Kita dan Macam-macamnya

Ketika meja didorong maka akan berpindah tempat, hal tersebut juga terjadi ada mobil mainan yang tadinya diam kemudian ditarik maka akan berubah tempat. Kegiatan yang berupa dorongan dan tarikan tersebut membuat benda bergerak. Nah, sesuatu yang dapat mengakibatkan benda bergerak disebut gaya. Di sekitar kita ternyata terdapat macam-macam gaya, ayo kita pelajari bersama dengan pembahasan berikut ini.

 

Gaya Mengubah Bentuk dan Ukuran Benda

Apakah kamu pernah meremat selembar kertas? Ketika kamu melakukan hal tersebut apa yang terjadi? Ya, kertas yang semula berbentuk lembaran berubah menjadi tak beraturan. Selain kegiatan tersebut, apakah kamu pernah membuat kerajinan dari tanah liat? Nah, awalnya tanah liat memiliki bentuk yang beraturan akan tetapi ketika kamu mengubahnya menjadi suatu karya maka tanah liat tersebut akan berubah bentuk. Jadi,  kegiatan-kegiatan yang kamu lakukan tersebut menunjukkan bahwa gaya dapat mengubah bentuk suatu benda.

Gaya Dapat Mengubah Arah Gerakan Benda

Dalam pertandingan sepak bola, seorang pemain menendang bola menuju ke pemain lainnya dengan arah tendangan yang tidak sama. Ada yang arahnya ke depan, ke belakang, hingga ke arah ke samping. Tendangan yang dilakukan oleh pemain tersebut mengakibatkan arah bola dapat berubah. Hal tersebut menunjukkan bahwa gaya mampu mengubah arah gerak suatu benda.

Macam-Macam Gaya yang Wajib Kamu Ketahui

Tarikan dan dorongan dapat mengakibatkan gaya, nah berikut ini terdapat macam-macam gaya yang waib kamu ketahui.

a. Gaya Gesek

Gaya gesek dapat diakibatkan oleh persentuhan antara dua permukaan. Misalnya,  ban sepeda yang sudah lama dipakai tentu akan berbeda dengan ban yang masih baru. Ban yang telah lama dipakai akan  terlihat aus atau gundul. Hal  tersebut dapat terjadi karena ban selalu bersentuhan dengan permukaan jalan. Ketika ban bergerak terdapat gaya yang berlawanan arah dengan arah gaya gerak kendaraan. Gaya tersebut merupakan gaya gesek.

b. Gaya Pegas

Apakah kamu pernh bermain ketapel? Ketapel memiliki karet peentil yang dpaat ditarik. Jika karet tersebut kamu tarik maka karet pentil akan memanjang. Namun, ketika tarikan dihilangkan maka karet gelang akan kembali ke bentuk semula. Gaya yang mampu mengembalikan bentuk karet pentil tersebut merupakan gaya pegas.

c. Gaya Magnet

Gaya magnet biasanya dipakai untuk membantu pekerjaan manusia. Terdapat  alat yang memanfaatkan gaya magnet yang besar untuk mengangkut sampah besi-besi tua untuk dikumpulkan di suatu tempat. Alat tersebut terbuat dari magnet listrik. Sifat kemagnetan dari alat tersebut hanyalah sementara. Apabila tidak ada arus listrik maka sifat kemagnetannya hilang sehingga besi-besi tua yang menempel tersebut akan jatuh.

d. Gaya Gravitasi Bumi (Gaya Tarik Bumi)

Gaya gravitasi bumi atau gaya tarik bumi dapat mengakibatkan bola dan daun jatuh ke tanah. Buah durian dan kelapa yang sudah matang juga akan jatuh ke tanah. Gerakan tersebut diakibatkan oleh gaya tarik bumi sehingga sering disebut gaya gravitasi bumi.