Definisi Pendidikan Karakter – Pengertian Pendidikan Karakter

5/5 - (1 vote)

Untuk mendapatkan penjelasan tentang definisi dan pengertian pendidikan karakter, maka terlebih dahulu kita perlu mengetahui pengertian dan definisi dari pendidikan dan pengertian karakter itu sendiri.

 

Pengertian Pendidikan

Pendidikan adalah segala usaha manusia untuk menumbuhkan dan mengembangkan potensi-potensi pembawaan, baik jasmani maupun rohani sesuai dengan nilai-nila yang terdapat dalam masyarakat dan kebudayaan.

Pengertian pendidikan menurut Undang-Undang (UU) Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas) No. 20 Tahun 2003 pasal 1 ayat 1:

“Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara.”

Pengertian Karakter

Kata “karakter” sebenarnya berasal dari bahasa Yunani “Charrssein” yang berarti: membuat tajam, membuat dalam. Sedangkan dalam kamus bahasa Inggris-Indonesia, karakter memiliki pengertian yang berasal dari kata character yang berarti watak, karakter atau sifat

Menurut Wikipedia, karakter atau watak adalah sifat batin yang memengaruhi segenap pikiran, perilaku, budi pekerti, dan tabiat yang dimiliki manusia atau makhluk hidup lainnya.

Jadi, pengertian karakter adalah nilai-nilai dasar yang membangun pribadi seseorang, membentuk baik karena pengaruh hereditas maupun pengaruh lingkungannya, yang membedakannya dengan orang lain, serta dapat mewujudkan dalam sikap dan perlakunya di kehidupan sehari-hari.

Pendidikan Karakter

Perlu diketahui bahwa istilah pendidikan karakter lahir bersamaan dengan kelahiran istilah pendidikan, sebab pendidikan itu sendiri adalah untuk mengembangkan karakter siswa.

Secara psikologis, pendidikan karakter telah mencakup dimensi moral reasoning, moral feeling, dan moral behaviour atau dalam arti utuh sebagai morality yang mencakup baik yang bersifat prohibition-oriented morality maupun secara pro-social morality.

Secara pedagogis, pendidikan karakter dikembangkan dengan menerapkan holistic approach, dengan pengertian bahwa pendidikan karkater efektif tidak dimasukkan kedalam program atau set dari program.

Jadi pendidikan karakter tidak hanya erat pada masalah benar-salah, melainkan bagaimana menanamkan kebiasaan tentang hal baik dalam kehidupan, sehingga peserta didik memiliki kesadaran dan pemahaman tinggi, dan juga kepedulian dan komitmen untuk menerapkan kebajikan dalam kehidupan sehari-hari.

Pengertian Pendidikan Karakter

Banyak ahli pendidikan yang memberikan batasan atau definisi dari pendidikan karakter itu sendiri, diantaranya adalah sebagai berikut:

Pendidikan karakter adalah usaha sengaja (sadar) untuk mewujudkan kebajikan, yaitu kualitas kemanusiaan yang baik secara objektif, bukan hanya baik untuk individu perseorangan tetapi juga baik untuk masyarakat secara keseluruhan. (Zubaedi)

Pendidikan karakter adalah usaha sengaja (sadar untuk membantu manusia memahami, peduli tentang, dan melaksanakan nilai-nilai etika inti. Ketika kita berpikir tentang jenis karakter yang kita inginkan bagi anak-anak, maka jelas bahwa kita mengharapkan mereka mampu menilai apakah kebenaran, peduli secara sungguh-sungguh terhadap kebenaran, dan kemudian mengerjakan apa yang diyakini sebagai kebenaran, bahkan ketika menghadapi tekanan dari luar dan upaya dari dalam. (David Elkind dan Freedy Sweed)

Pendidikan karakter adalah upaya mendorong peserta didik tumbuh dan berkembang dengan kompetensi berpikir dan berpegang teguh pada prinsip-prinsip moral dalam hidupnya serta mempunyai keberanian melakukan yang benar, meskipun dihadapkan pada berbagai tantangan. (Creasy)

Pendidikan karakter adalah pendidikan untuk membentuk kepribadian seseorang melalui pendidikan budi pekerti, yang pada hasilnya terlihat dalam tindakan nyata, seseorang yaitu tingkah laku yang baik, jujur, bertanggung jawab, menghormati hak orang lain, kerja keras, dan sebagainya. (Thomas Lickona)

Pendidikan karakter adalah usaha yang dilakukan secara individu dan sosial dalam menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pertumbuhan kebebasan individu itu sendiri. (Donie Koesoema)

Definisi Pendidikan Karakter

Dari berbagai penjelasan di atas, maka dapat kita simpulkan pengertian dan definisi dari pendidikan karakter adalah pendidikan yang menanamkan kebiasaan tentang hal baik sehingga peserta didik menjadi faham (kognitif) tentang mana yang benar dan yang salah, yang baik dan buruk, mampu merasakan (afektif) nilai yang baik dan biasa melakukannya (psikomotor).

****

Demikianlah penjelasan kami tentang pengertian pendidikan karakter atau definisi pendidikan karakter. Semoga pembahasan ini bermanfaat untuk Anda.